Friday, September 6, 2013

Cara Konfigurasi Tomcat server di Eclipse

Tulisan ini menjelaskan bagaimana menambahkan web server Tomcat ke IDE eclipse.
Dengan demikian kita bisa langsung mendeploy web aplikasi kita ke Tomcat langsung dari eclipse.
Tomcat yang digunakan dalam tutorial ini adalah Tomcat versi 7.0
Untuk memulai kita harus mempersiapkan environment nya dulu.
Download terlebih dahulu IDE eclipse dan Tomcat 7.0
  1.  Eclipse IDE for Java EE Developers (file berbentuk .zip). link
  2.   Apache Tomcat 7 (download yang archive file zip , jangan download yg installer .exe). link
  3.  Ekstraks Eclipse dan Tomcat ke folder tertentu.

Berikut ini adalah langkah langkah yang dilakukan
Buka eclipse, kemudial buka “Servers” tab yang ada di bagian bawah.
Jika belum ada aktifkan dengan cara pilih di menu bar atas : Window -> show view -> Server


Klik kanan di dalam Servers tab, new -> server. Atau dari menu utama File -> New -> Other -> Server


Di Form New Server  pilih : Apache -> Tomcat v.7.0 Server.
Masukkan alamat hostnya, karena ini di dalam computer kita alamatnya biarkan saja localhost.
Masukkan juga Server Name. Klik next.



Di Form selanjutnya masukkan direktori hasil ekstrak tomcat 7 yang sudah didownload tadi.
Pilih juga JRE yg dipakai. Klik Finish.


Untuk start Tomcat  nya. Di bagain Servers tab klik kanan pada Tomcat v.7.0 server , pilih Start.


Buka web browser . Masukkan url http://localhost:8080.  Maka akan tampil halaman home tomcat.



Tapi jika di bwoser tampil error 404 “requested resource is not available”. Kita harus mengubah dulu lokasi tomcat nya.


Di Servers Tab klik kanan di Tomcat servernya pilih properties. Maka akan tampil window properties.
Klik Switch Location. Kemudian Apply










Double klik pada tomcat server makan akan muncul halaman Overview. Di bagian Server Location pilih radio button : User Tomcat installation (takes control of tomcat installation).

Save konfigurasi (Ctrl + S)
Restart tomcat Server (Klik kanan di tomcat server, pilih restart)
Buka kembali browser yang tadi, maka akan tampil halaman tomcat home.
Dengan demikian kita sudah berhasil menambahkan tomcat server ke IDE eclipse.

Untuk run aplikasi kita di tomcat ini. Pilih salah satu aplikasi di tab Project.
Klik kanan pilih Run As -> Run on Server. Maka otomatis aplikasi kita akan di jalankan di tomcat nya.



Selamat mencoba. semoga berguna.
Terima Kasih. J


1 comments:

Kuncoro Renaldy Surya said...

gan pas server tomcat nya di start koq muncul kaya gini ya ?

Several ports (8888, 8008, 8010) required by Tomcat v8.0 Server at localhost are already in use. The server may already be running in another process, or a system process may be using the port. To start this server you will need to stop the other process or change the port number(s).

ada pencerahan kah gan ?

Post a Comment